Berpikir Komputasi

Struktur Data

struktur data adalah cara menyimpan dan mengatur data secara terstruktur pada sistem komputer atau pangkalan data sehingga lebih mudah diakses. Secara teknis, data dalam bentuk angka, huruf, simbol, dan lainnya ini diletakkan dalam kolom-kolom dan susunan tertentu

Tree Data

alam ilmu komputer, sebuah Pohon adalah suatu struktur data yang digunakan secara luas yang menyerupai struktur pohon dengan sejumlah simpul yang terhubung.

Graph Data

Graph adalah sebuah kumpulan node (simpul) dalam bidang dua dimensi yang terhubung oleh sejumlah garis (sisi).

• Algoritma

algoritma adalah suatu langkah atau metode yang telah direncanakan secara matang agar berurutan dan tersusun rapi, serta sering digunakan untuk menyelesaikan suatu masalah dengan memberikan

•Definisi Algoritma

Definisi Algoritma menurut Para Ahli

Algoritma menurut (Kani, 2020) adalah suatu upaya dengan urutan operasi yang disusun secara logis dan sistematis untuk menyelesaikan suatu masalah untuk menghasilkan suatu output tertentu.

•Ekspresi dan Operasi Logika

1.Ekspresi logika adalah pernyataan yang bisa benar atau salah . Misalnya, A < B adalah ekspresi logika. Ekspresi ini bisa benar atau salah tergantung pada nilai a dan b yang diberikan. Perhatikan bahwa ekspresi ini berbeda dari ekspresi matematika , yang menunjukkan pernyataan kebenaran.

2. Operasi logika yang dimaksudkan adalah sebuah sebuah kombinasi variabel biner yang berupa masukan dan keluaran dari sebuah sistem rangkaian digital.

Flowchart

Flowchart adalah alat visual yang digunakan untuk merepresentasikan alur kerja atau proses dalam bentuk diagram. Dalam dunia pemrograman dan sistem, flowchart digunakan untuk merencanakan, menganalisis, dan memahami langkah-langkah yang diperlukan dalam menyelesaikan suatu tugas atau masalah.

Simbol Flowchart

•Contoh Flowchart
1. Contoh Flowchart Proses Pembelian Barang
Flowchart pembelian barang adalah gambaran terkait proses dan alur pembelian barang. Baik itu pembelian barang online maupun alur offline.

Flowchart pembelian barang online
Flowchart pembelian barang online. Foto: Leonora/Canva
2. Contoh Flowchart Organisasi
Flowchart organisasi adalah bentuk visual dari struktur organisasi yang berisi suatu unit dan posisi pada organisasi/perusahaan. Flowchart ini akan menunjukkan tanggung jawab atau peran hingga hubungan antara posisi/jabatan satu dengan lainnya.


3. Contoh Flowchart Alur Kerja
Flowchart merupakan bagan atau diagram yang menggambarkan suatu alur atau proses kerja dalam suatu sistem. Isinya merupakan langkah-langkah yang dihubungkan dengan suatu panah.

flowchart alur kerja
flowchart alur kerja. Foto: Elversa/Canva
4. Contoh Flowchart Proses
Flowchart proses adalah gambaran deskripsi langkah-langkah rekayasa untuk memecahkan masalah sesuai dengan suatu sistem/prosedur. Flowchart proses akan efektif jika digunakan menelusuri alur suatu laporan.

5. Contoh Flowchart Skematik
Flowchart skematik merupakan diagram alur yang menjelaskan suatu sistem. Biasanya jenis flowchart ini digunakan sebagai komunikasi antara pihak analis sistem dengan pihak yang kurang familiar dengan flowchart konvensional.

6. Contoh Flowchart Sistem
Pengertian dari flowchart sistem yaitu bentuk diagram yang menggambarkan alur kegiatan yang sedang dikerjakan suatu sistem. Biasanya digambarkan secara keseluruhan.

Flowchart jenis ini berfungsi sebagai deskripsi secara grafik dari tahapan beberapa prosedur yang digabungkan serta membentuk suatu sistem. Biasanya terdiri atas data yang berjalan pada sistem dalam proses transformasi data.

7. Contoh Flowchart Proses Bisnis
Adanya flowchart proses bisnis diharapkan bisa digunakan untuk membantu mempermudah alur kegiatan bisnis yang ingin dijalankan suatu perusahaan.

8. Contoh Flowchart Bisnis
Flowchart bisnis digunakan sebagai gambaran untuk menyesuaikan dengan kebutuhan informasi pada kegiatan bisnis.

9. Contoh Flowchart Penelitian, flowchart ini digunakan sebagai alur dalam melakukan penelitian. Di mana, flowchart akan menggambarkan suatu bagian-bagian untuk menyelesaikan suatu permasalahan yang dari penelitian yang diangkat.

•Flowchart Data
•Flowchart Dokumen
Flowchart dokumen adalah alur data yang digambarkan dari suatu sistem. Utamanya, digunakan untuk menelusuri bagian ke bagian lainnya.

•Flowchart Sistem

Flowchart sistem adalah diagram yang menggambarkan seluruh alur atau flow yang terjadi pada sebuah sistem. 

•Flowchart Program

Flowchart program merupakan langkah-langkah (instruksi-instruksi) program yang menceritakan kejadian suatu proses satu dengan proses lainya dalam suatu program secara mendetail yang di wakilkan dalam bentuk simbol atau bagan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini